Screen time untuk anak memang banyak hal negatifnya, tapi tidak selamanya screen time itu jelek asalkan kita bisa mengaturnya dengan baik. Nah, salah satunya dengan memberi anak mainan game edukasi. Berikut adalah rekomendasinya.
Paket Belajar Lengkap TK dan PAUD
Game ini terdiri dari beberapa opsi modul yang sangat bagus, seperti belajar berhitung, membaca, menulis, mengaji, menggambar, mewarnai, belajar bahasa inggris, hingga lagu anak-anak.
Pastinya game edukatif ini sangat tepat untuk anak kamu yang saat ini masih duduk di bangku TK atau kisaran usia 3 tahun.
- Belajar Hijaiyah + Suara
Buat kamu yang ingin menanamkan pelajaran Al-Qur’an kepada anak sejak dini, game Hijaiyah + Suara ini sepertinya sangat cocok.
Dalam game ini, anak akan belajar mengenal huruf hijaiyah dari alif, ba’, ta’, hingga ya’ yang dilakukan dengan cara mengasyikan.
Selain belajar membaca dan menulis huruf hijaiyah, ada juga beberapa pilihan games lainnya yang bisa dimainkan anak, seperti menebak ketupat hijaiyah, kolam ikan hijaiyah, serta pohon huruf hijaiyah.
- Learn Animals Name
Game ini akan memberikan pengenalan seputar hewan-hewan di berbagai belahan dunia, mulai dari yang kerap dijumpai, hingga hewan langka yang patut untuk diketahui.
Belajar mengenali hewan dari warna, suara dan bentuknya, serta menyusun kata dari nama-nama hewan tersebut, tentu patut dicoba, terutama untuk anak mulai dari usia 3 sampai 8 tahun.
- Toca Kitchen 2
Game edukasi anak untuk smartphone tak hanya identik dengan anak laki-laki, namun juga banyak tersedia untuk anak perempuan, salah satunya game Toca Kitchen 2 yang berupa permainan masak-masakan yang pastinya banyak disukai anak perempuan.